Apakah blogging masih menguntungkan di tahun ini dan tahun-tahun kedepannya atau hanya buang-buang waktu? Itulah pertanyaan yang sering muncul dari seorang blogger.
Bagi Anda yang baru mau memulai blogging, pasti juga akan bertanya hal yang sama. Hal ini disebabkan karena pamor blogger yang sedikit memudar beberapa tahun belakangan.
Banyak yang beranggapan bahwa saat ini orang-orang lebih cenderung untuk menonton video di YouTube daripada membaca. Anggapan itu tidak sepenuhnya benar.
Baca juga: Apa Itu Website: Pengertian, Sejarah, Jenis dan Manfaatnya
Dalam artikel ini saya akan membahas semua alasan apakah blogging itu menguntungkan dan potensi tahun depan, sehingga Anda dapat menentukan apakah Anda harus membuat blog atau tidak.
Apakah Blogging Masih Menguntungkan?
Sebelum Anda memutuskan memulai blogging, Anda pastinya ingin tahu dulu potensinya seperti apa. Anda pasti tidak ingin buang-buang waktu tanpa menghasilkan apa-apa.
Jadi, apakah menjadi seorang blogger masih layak untuk di lakukan?
Jawabannya adalah “Ya, masih“.
Dengan catatan, jika Anda melakukannya dengan cara yang tepat.
Mari lihat lebih jauh mengapa blogging masih worth it atau menguntungkan untuk dijalankan dan bagaimana cara untuk menghasilkan uang dari menjadi seorang blogger.
1. Mengapa Orang Menjadi Blogger?
Setiap orang memiliki tujuannya masing-masing mengapa ia menjadi seorang blogger. Jadi tidak ada alasan pastinya, semua tergantung dari orang tersebut.
Baca juga: Malas Kerja Kantoran? Pekerjaan Ini Cocok Untuk Kaum Milenial
Untuk itu, Anda perlu bertanya pada diri Anda sendiri terlebih dahulu; mengapa Anda ingin membuat blog? apa yang ingin Anda capai dari menjadi seorang blogger.
Namun, ada beberapa alasan yang paling umum mengapa orang-orang menjadi seorang blogger, beberapa diantaranya adalah sebagai berikut:
- Untuk menghasilkan uang
- Mempromosikan bisnis mereka
- Hanya sekadar hobi
Mari kita ulas satu-persatu di bawah ini:
1.1 Menghasilkan Uang Secara Online
Setiap orang pasti memimpikan pekerjaan yang santai, dapat dikerjakan dari mana saja, bisa jadi bos untuk diri sendiri dan pastinya dapat menghasilkan pundi-pundi rupiah.
Dari semua yang disebutkan diatas, semuanya bisa didapatkan dari menjadi seorang blogger. Itulah mengapa banyak orang di luar sana yang ingin memiliki blog sendiri.
Baca juga: Cara Menghasilkan Uang dari Fotografi
Seorang blogger dapat menghasilkan dari berbagai macam sumber. Contohnya seperti monetisasi, paid review, iklan, sampai dengan menjual produk mereka sendiri.
Dari sini saja pertanyaan “Apakah blogging masih menguntungkan?” sudah bisa terjawab. Tunggu dulu, tidak sampai disini, lanjutkan membaca.
1.2 Promosi Bisnis Sendiri
Dengan semakin pesatnya perkembangan digital, membuat para pelaku bisns juga sudah merambah ke dunia digital. Salah satunya adalah dengan memiliki website sendiri.
Dengan website, Anda memiliki wadah untuk menjual produk Anda. Anda juga dapat menulis postingan di website secara berkala dan menyelipkan penawaran di dalamnya.
Baca juga: 20 Tips Menjadi Pengusaha yang Sukses
Semakin rutin Anda update, semakin banyak traffic yang datang. Dengan jumlah traffic yang besar, tentu saja menjadi media promosi yang sangat efektif untuk bisnis Anda.
1.3 Cuma Hobi
Meskipun blogging menguntungkan, tapi apakah semua orang pasti mencari keuntungan? Tentu saja tidak. Ada juga orang-orang yang menulis memang sekadar hobi.
Mereka hanya butuh tempat untuk menuliskan cerita, isi kepala atau pikiran mereka. Dan dengan blogging, mereka menjadi ada tempat untuk menuntaskan hobi itu.
Baca juga: Cara Mengubah Hobi Jadi Bisnis yang Menguntungkan
Terlepas dari itu, seorang blogger juga bisa mendapatkan manfaat lainnya dari menjadi seorang blogger yaitu:
- Menjadi lebih kreatif
- Membangun kepercayaan diri
- Menemukan teman baru
- Belajar skill baru (SEO, Web Development, dll)
- Jadi bahan portfolio
Apakah Blogging Sudah Mati dan Tidak Menguntungkan Lagi?
Kembali pada topik utama apakah blogging masih menguntungkan atau sudah mati. Karena seperti yang kita ketahui bahwa saat ini orang-orang sudah punya banyak pilihan.
Dengan popularitas YouTube dengan YouTubernya, Instagram dengan Selebgramnya, Tiktok dengan Creatornya, membuat seorang blogger jadi bertanya-tanya.
Apakah mereka masih tertarik untuk membaca blog atau tidak. Terlebih lagi di Indonesia, yang orang-orangnya dikenal kurang suka membaca.
Jadi, apakah blogging sudah mati atau masih bisa bertahan?
Baca juga: Gimana Caranya Menjadi Youtuber yang Menghasilkan Uang
Jawabannya tentu saja masih, karena tidak semua jawaban atas pertanyaan mereka dapat ditemukan di platform yang disebutkan diatas.
Tapi dengan memiliki website, Anda dapat gabungkan semuanya. Misalnya dengan memasukan video YouTube, TikTok, Instagram, dan sebagainya ke dalam postingan blog.
Setelah pertanyaan Anda “Apakah Blogging Masih Menguntungkan” terjawab, apakah Anda ingin membuat blog Anda sekarang? Jika iya, simak di bawah ini.
2. Cara Membuat Blog untuk Pemula
Sebelum Anda memutuskan membuat blog, Anda perlu mengetahui dulu beberapa hal seperti pemilihan platform, niche atau topik, sampai cara mendapatkan penghasilan.
Saya sudah mengulas semuanya di artikel yang pernah saya publish di blog ini. Anda dapat mencarinya di category blogger atau klik link yang tertaut di bawah ini.
2.1 Pemilihan Niche atau Topik
Pertama-tama yang perlu Anda pikirkan adalah niche atau topik apa yang ingin Anda bahas di blog. Sebenarnya Anda dapat menulis apa saja yang Anda inginkan.
Namun, jika konteksnya untuk mencari penghasilan maka Anda perlu untuk menentukan niche atau topik yang ingin Anda tulis di blog.
Cara termudah untuk menemukan topik adalah dengan mengetahui apa yang Anda sukai. Jika suka traveling, Anda bisa menuliskan perjalanan Anda di blog Anda.
2.2 Memilih Platform yang Tepat
Setelah memilih niche, sekarang tentukan platform apa yang ingin Anda gunakan. Untuk saat ini, ada 2 platform blogging yang populer yaitu WordPress dan Blogger.com.
WordPress juga terdiri dari 2 jenis, yaitu WordPress.com dan WordPress.org, keduanya memiliki perbedaan. Jika Anda bingung menentukan, baca tulisan yang sudah pernah saya publish ini.
Baca Disini: Tips Memilih Platform Blogging yang Tepat
WordPress lebih cocok untuk Anda yang ingin memiliki fitur yang kompleks dan penggunaan yang lebih mudah. Untuk mendapatkan fiturnya, Anda harus mengeluarkan biaya.
Sedangkan untuk blogger.com, Anda bisa memulainya tanpa biaya alias gratis. Cukup modal Internet Anda sudah bisa memiliki blog dengan fitur yang cukup terbatas.
2.3 Mulai Membuat Blog
Jika kedua hal diatas sudah Anda lakukan, selanjutnya Anda perlu membuat blog Anda. Saya sudah membuat tutorial singkat dan mudah bagaimana cara membuat blog di bawah ini:
Baca disini: Tutorial Cara Membuat Blog Lengkap
Setelah Anda selesai membuat blog, selanjutnya adalah melakukan kostumisasi pada tampilan blog Anda. Jika di WordPress, ada ratusan ribu theme gratis siap pakai.
Anda hanya perlu masuk ke bagian Appereance > Themes > Add New.
Namun, sedikit berbeda dengan blogger.com, disini Anda juga bisa install template yang banyak bertebaran di google. Tapi, Anda juga setidaknya paham sedikit pemrograman.
Salah satu yang wajib Anda kuasai adalah HTML. Karena untuk edit-edit template di blogger, Anda harus berurusan dengan HTML ini. Jadi, Anda juga perlu mempelajarinya dulu.
2.4 Mulai Menghasilkan
Jika semua sudah Anda lakukan, selanjutnya adalah mulai menghasilkan uang. Seperti yang sudah saya sebut di awal bahwa banyak cara untuk menghasilkan di blog.
Hal ini juga sudah pernah saya ulas disini: 7 Sumber Penghasilan Seorang Blogger. Silahkan baca disana untuk lebih lengkapnya.
Dari sekian banyak sumber penghasilan, salah satu yang dapat Anda gunakan untuk menghasilkan passive income adalah dengan memonetisasi blog dengan Google Adsense.
Saya juga sudah banyak membahas soal adsense di blog ini, silahkan gunakan fitur search yang tersedia untuk menemukannya. Cukup ketikan “Google Adsense” saja.
Penutup
Itulah dia ulasan tentang apakah blogging masih menguntungkan di tahun-tahun kedepannya. Dari panjang lebar penjelasan diatas pointnya adalah “Ya, Blogging masih menjanjikan”.
Jika Anda ingin mulai, maka mulailah dari sekarang. Terlebih jika tujuannya adalah uang, karena proses untuk sampai tahap ini cukup panjang dan butuh effort yang lebih.
So, segitu saja pembahasan kali ini semoga dapat bermanfaat dan jika Anda suka dengan artikel ini silahkan di share agar dapat lebih bermanfaat lagi untuk banyak orang.