Kartu kredit merupakan alat pembayaran cashless yang saat ini digunakan oleh banyak orang. Dengan penggunaan yang simple, ternyata kartu kredit juga memiliki dampak negatif yang mesti Anda waspadai.
Meskipun kartu kredit memberikan kemudahan dalam hal transaksi, tapi Anda harus tetap mewaspadai dampak negatifnya. Karena seperti yang kita ketahui bahwa setiap hal pasti ada sisi positif dan negatifnya.
Oleh karena itu, sebaiknya Anda pikirkan dengan matang dan hati-hati sebelum memutuskan untuk menggunakan kartu kredit. Mungkin Anda sendiri sudah sering melihat contohnya nyatanya.
Baca juga: Daftar Kode Transfer Bank di Indonesia
Agar Anda dapat terhindar dari hal-hal buruk saat memutuskan menggunakan kartu kredit, sebaiknya ketahui dulu dampak negatifnya. Berikut ini saya sudah rangkum beberapa sisi negatif credit card:
Dampak Negatif Penggunaan Kartu Kredit
Agar Anda dapat terhindar dari hal-hal buruk saat memutuskan menggunakan kartu kredit, sebaiknya ketahui dulu dampak negatifnya. Berikut ini saya sudah rangkum beberapa sisi negatif credit card:
1. Lupa Batas Keuangan Sendiri
Kartu kredit memberikan penggunanya kemudahan dalam bertransaksi. Hal ini kadang membuat seseorang menjadi lupa dengan kemampuan diri sendiri dalam hal keuangan. Mereka asik gesek-gesek saja.
Baca juga: Cara Aktivasi BRI Mobile, dan SMS Banking
Hingga pada akhirnya tidak sadar sudah berapa banyak hutang yang ia buat dari gesek-gesek kartu ini. Hal terburuknya adalah hutang semakin menumpuk tapi penggunanya tak mampu untuk membayar.
2. Membuat Seseorang Menjadi Konsumtif
Kartu kredit yang dapat digunakan dengan mudah, membuat seseorang menjadi lebih konsumtif. Hal ini disebabkan karena kemudahan transaksi dan juga merasa mampu untuk membeli segala yang di inginkan.
Terkadang juga seseorang membeli produk yang sebenarnya tidak mereka butuhkan. Mereka hanya penasaran dengan produk tersebut. Jadi sebaiknya pikirkan uang Anda sebelum menggesekan kartu.
Baca juga: Cara Daftar Internet Banking BCA dari ATM
3. Dampak Negatif Kartu Kredit: Riba
Dalam keyakinan agama Islam, kartu kredit adalah alat transaksi yang mengadung riba. Dimana riba merupakan dosa yang sangat besar dan Rasulullah menyuruh kita untuk menjauhi perkara tersebut.
“Satu dirham uang riba yang dimakan oleh seseorang dalam keadaan mengetahui bahwa itu adalah uang riba dosanya lebih besar dari pada berzina sebanyak 36 kali.”
(HR. Ahmad dari Abdulloh bin Hanzholah)
Baca juga: Cara Islam Mengatur Keuangan
4. Menjadi Orang yang Lebih Boros
Meskipun tidak selalu penggunaan kartu kredit dapat menjadi lebih boros, tapi lebih seringnya iya. Tergantung dari penggunanya, apakah ia orang yang boros atau pandai mengatur keuangannya.
Namun, karena kemudahan dalam transaksi sampai banyaknya promo-promo, kadang membuat seseorang menjadi lebih boros. Terlebih lagi jika transaksi tersebut memberikan keuntungan lebih.
Misalnya saja setiap transaksi mendapatkan point, tentu saja sebagian orang akan mengejar point tersebut. Tapi mereka tidak sadar berapa uang yang sudah dikeluarkan untuk mendapatkan point tersebut.
5. Dapat Membuat Seseorang Malu
Dampak negatif penggunaan kartu kredit berikutnya adalah dapat membuat penggunanya menjadi malu. Kok bisa malu? Bisa terjadi apabila penggunanya memiliki jumlah tunggakan tagihan yang besar.
Baca juga: Tips Menghemat Pengeluaran Bulanan
Seperti yang kita ketahui bahwa Bank dapat melakukan berbagai cara untuk membuat pengguna kartu kredit untuk membayar tunggakannya. Misalnya saja dengan mendatangkan penagih hutang.
Penagih hutang ini akan mendatangi rumah Anda untuk penagihan, penyitaan barang, sampai dengan menyita aset berharga. Jadi, membayar tunggakan merupakan cara satu-satunya untuk terbebas.
Penutup
Itulah dia beberapa dampak negatif dari penggunaan kartu kredit yang patut untuk Anda waspadai. Jika Anda tidak ingin repot, maka bisa meniggalkan kartu kredit. Belilah apa yang yang memang Anda butuhkan.