Amal Jariyah Dari Medsos – Assalamualaikum Indonesian Blogger, Alhamdulillah kali ini saya ( Abdul Muhajir ) ingin berbagi sedikit pengetahuan tentang agama.
Mungkin teman teman yang follow saya di Instagram setiap hari melihat insta story saya yang membagikan quotes quotes islami. Mau tau kenapa?
Entah kenapa hati saya bergetar saat menulis artikel ini, ingin menangis rasanya jika mengingat masa lalu yang sangat jauh dari Allah.
Saya sering mengabaikan panggilannya, malas membaca quran tapi semangat membaca bagaimana menghasilkan uang dari internet, dan melanggar banyak sekali perintah perintah allah.
Walaupun saya sangat jauh dari Allah, tapi kenapa Allah terus saja memberi saya rejeki. Itulah faktor yang membuat saya ingin menangis ketika membayangkan bagaiamana Allah terus terusan mencintai saya walaupun saya terus menolak perintahnya
Setiap manusia punya masalalu, Berubah menjadi lebih baik memang sulit. Sangat banyak halangan dan rintangan tapi kita harus yakin bahwa Allah pasti selalu membantu kita dalam berhijrah.
Maka dari itu saya mengajak teman teman pembaca Indonesian Blogger untuk memantapkan diri dalam berhijrah dan segera bertaubat.
Bertaubatlah sebelum ajalmu tiba, karena ajalmu tidak akan menunggu taubatmu.
Apa yang bisa kita lakukan jika ajal sudah tiba ? tidak ada !!! Jangan terlalu cinta dunia, karena ada alam lain yang lebih kekal dari dunia. Jangan menyepelekan neraka, dibakar 1 menit saja kita tidak akan sanggup apalagi harus dibakar setiap detik di neraka, KITA GAK AKAN SANGGUP.
Maaf atas curhatan saya, hanya ingin mengingatkan teman teman semua untuk memulai langkah baru dalam hidup. Bukan ingin sok bijak, sok alim, sok suci atau yang lain lain tapi murni untuk saling mengingatkan. Baiklah, kebali pada topik pembahasan kita Tips Cara Mendapatkan Amal Jariyah Dari Media Sosial.
Amal Jariyah Dari Medsos
Dari Abu Hurairah radhiyallahu ‘anhu, ia berkata bahwa Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,
“Jika manusia mati, maka terputuslah amalnya kecuali tiga perkara: (1) sedekah jariyah, (2) ilmu yang diambil manfaatnya, (3) Doa anak sholeh” (HR. Muslim, no. 1631)
Adapun maksud dari ketika point diatas adalah :
- Sedekah Jariyah, adalah amalan sedekah yang akan terus berkelanjutan manfaatnya walaupun orang tersebut telah meninggal dunia. Contohnya menyumbangkan pasir untuk pembangunan masjid, mewakafkan tanah dan lain sebagainya.
- Ilmu Yang Bermanfaat, Sedekah bukan hanya dengan materi namun dengan ilmu yang kita miliki juga termasuk sedekah, dan jika orang yang menerima ilmu dari kita mengamalkannya maka kita juga mendapatkan pahala. jika di ibaratkan seperti Multi Level Marketing.
- Doa Anak Sholeh, juga akan menjadi amal yang terus mengalir sampai kapan pun selama anak shaleh itu terus mendoakan Anda, lalu bagaimana jika kita tidak mempunyai anak? Maka kita bisa mendapat keutamaaan dari doa anak yatim yang kita beri sedekah.
Tips Cara Mendapatkan Amal Jariyah Dari Medsos
Semua bisa melakukannya, apalagi teman teman blogger dan internet marketer yang sudah pasti memiliki banyak media sosial. Media sosial seperti apa saja yang bisa digunakan untuk Tips Cara Mendapatkan Amal Jariyah Dari Medsos? semua media sosial, seperti facebook, twitter, Instagram, blog, dan lain sebagainya. Oke langsung saja
1. Membuat Fanspage
Tips Cara Mendapatkan Amal Jariyah Dari Medsos pertama yang harus anda lakukan adalah membuat fanspage yang bertema agama.
Anda bisa membuat fanspage di facebook (Recommended), Instagram (Recomended), Blog, Twitter dan lain lain, terserah apa saja media sosial yang paling anda sukai.
2. Mencari Konten
Untuk masalah konten anda tidak perlu khawatir, anda bisa mencarinya di Youtube, instagram dan media berbagi video lainnya.
Contoh jika anda menggunakan facebook anda bisa download video dakwah yang anda suka di youtube dan memilih durasi yang tidak terlalu panjang cukup 10-20 menit itu sudah cukup.
Jika menggunakan Instagram, anda bisa melakukan repost pada akun akun yang membagikan dakwah dakwah islam, seperti akun @pemudahijrah @aswaja_mengaji dan lain sebagainya.
semudah itulah Amal Jariyah Dari Medsos.
Apakah Boleh Comot Video Di Youtube Dan Media Sosial ?
Tentu saja BOLEH !!! LALU APA GUNANYA TOMBOL SHARE DI BAWAH VIDEO YOUTUBE JIKA TIDAK BOLEH ? NAMUN DENGAN SYARAT HANYA UNTUK DIBAGIKAN ULANG ASAL DENGAN SYARAT BUKAN UNTUK TUJUAN PRIBADI (MENCARI UANG)
Apakah pemilik video akan setuju? Insyaallah Da’i akan sangat senang jika dakwah yang ia berikan disebarluaskan dengan niat ibadah.
Baca : Peralatan Untuk Menjadi Youtuber Pemula
3. Upload Ke Fanspage
Setelah mendapatkan video nya langsung saja upload atau share langsung ke fanspage yang sudah anda buat sebelumnya. Jangan lupa untuk memberikan caption yang menarik tapi tetap sesuai dengan isi dari video tersebut. Contohnya “Nasihat Buya Yahya, bagi teman teman yang ingin belajar ilmu fikih”.
4. Beriklan ( Optional )
Jika anda ingin menjangkau lebih banyak orang, beriklan adalah salah satu cara yang tepat. Dengan beriklan maka akan lebih banyak orang yang melihat postingan anda, lebih banyak yang share. Semakin banyak share maka semakin banyak pula yang melihat dan mengamalkan, maka Insyaallah anda akan mendapatkan pahala karena anda sudah berbagi ilmu yang bermanfaat.
Untuk beriklan sendiri anda bisa menargetkan orang orang yang interest/tertarik dengan ilmu agama. Contohnya fans fans dari ustad Yusuf Mansur, Arifin Ilham, Abdul Somad dan lain sebagainya.
5. BUDGET ADVERTISING ( Optional )
Jika anda melaksanakan point nomor 4 ( Beriklan ) barulah anda bisa menentukan budget. Jika anda tidak beriklan, cukup dengan share ke media sosial kalian saja sudah cukup. Namun jika anda beriklan, dengan budget 1 dollar perhari itu sudah cukup. Tapi jika ingin jangkauannya lebih luas, silahkan tentukan budget anda sendiri.
Apa yang saya dapat jika beriklan ? SAYA BERANI BILANG TIDAK ADA. Jangan terlalu pelit untuk menyebarkan kebaikan dan ilmu yang bermanfaat. PERCAYALAH ANDA TIDAK AKAN MENDAPATKAN KERUGIAN, JUSTRU SEBALIKNYA ANDA AKAN MENDAPATKAN KEUNTUNGAN.
Baca : Panduan Cara Mendapatkan Endorse Di Sosial Media
Ingatlah untuk tidak menjadikan hal ini untuk mencari rezeki seperti monetize di youtube, tapi niatkan untuk murni ibadah karena allah semata. Memang anda tidak dibayar tapi ingatlah bahwa semua akan dibalas oleh Allah. Saya harap teman teman yang baca ini bisa mengamalkannya.
Saya rasa cukup sampa disini pembahasan Tips Cara Mendapatkan Amal Jariyah Dari Medsos, semoga dapat bermanfaat dan jika terdapat kesalahan saya mohon maaf sebesar besarnya. Satu lagi, semoga kita selalu istiqomah dalam berhijrah dan selalu dalam lindungan Allah. Terima Kasih, Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.