Beranda » Blogger » Mengapa Ragu Jadi Berbeda Dari Orang Lain

Mengapa Ragu Jadi Berbeda Dari Orang Lain

Mengapa Ragu Jadi Berbeda – Halo Indonesian Blogger, Dalam hidup ini kita memang tak selalu sejalan dengan kehidupan orang lain.

mengapa ragu jadi berbeda

Kehadiran orang orang yang berbeda di lingkungan kita seperti membuat sebuah aturan yang harus diikuti.

Padahal didalam hati bergejolak api penolakan, INI BUKAN SAYA !!! SAYA TIDAK SUKA HAL INI!

Tapi jika aku tidak mengikutinya maka aku akan dipandang sebelah mata oleh masyarakat dan ini membuat aku bingung harus mengikuti kata hati sendiri atau mengikuti orang lain.

Kita hidup dari apa yang kita pilih sendiri bukan dari apa yang orang pilih. Kebanyakan orang saat ini adalah memilih apa yang orang lain pilih, padahal belum tentu pilihan itu tepat untuk diterapkan dihidupnya.

Mengabaikan intuisi hatimu untuk menuruti apa yang kamu lihat dari orang lain itu tidak salah, namun mengapa ragu jadi berbeda? Apakah takut gagal, cari aman saja, takut dihina, dibully atau justru kamu punya alasan yang lain?

Memang, Ketika kamu memilih untuk berbeda dengan orang lain disaat itu pula banyak orang yang underestimate dengan apa yang kamu lakukan saat ini. Namun jangan berkecil hati, cukup dengan “Trust The Timing” dan juga “Trust Your Journey”.

Baca Juga : Karakter Anak Generasi Milenial Saat Mulai Berkarir

Banyak hal yang perlu atau harus kamu lalui sebelum menjadi seseorang yang luar biasa. Semua hal butuh yang namanya proses, karena tidak ada hal yang benar benar instan. Sering dengar kan, Bahkan Mie Instan saja perlu diseduh terlebih dahulu.

Semua itu tentang waktu, Ada saatnya kamu bisa menerima semua omongan, cacian, hinaan, dan semua kata yang merendahkan pilihanmu ketika menjadi seorang yang berbeda dari orang lain.

Bahkan hal hal itu membuatmu berderai air mata. Semua butuh proses, Kamu harus melewati semua proses itu berkali kali untuk menjadi seorang yang benar benar kuat.

Mengapa Ragu Jadi Berbeda ?

Tidak ada yang salah dengan menjadi orang yang berbeda, tidak ada yang salah dengan menatap segala sesatu dengan cara yang berbeda dengan orang lain, tidak ada yang salah juga untuk melihat suatu hal dari sudut pandang kita.

Baca Juga : Mengubah Hobi Sebagai Bisnis Untuk Menghasilkan Uang

Tidak ada yang salah dengan perbedaan, Itu artinya kamu punya keistimewaan. Ya istimewa dari orang lain. Contoh kecil deh; Banyak orang yang ingin kerja di kantoran, tapi tidak banyak orang yang ingin buka lapangan pekerjaan.

Mengapa Ragu Jadi Berbeda ?

Bahkan orang orang sukses didunia ini punya keberanian untuk berbeda dari orang lain. Berani untuk mengambil jalan sendiri walaupun tidak ada yang mengikuti dibelakangnya.

Okelah, artikel ini cukup sampai disini saja dulu. Mungkin akan saya lanjutkan diartikel berikutnya. Maaf jika terdapat kesalahan dalam artikel ini, silahkan dikoreksi dengan menghubungi saya langsung, Terima Kasih.

Bagikan Artikel:

Warning: Undefined array key "path" in /home/abdulmuh/public_html/wp-content/themes/blocksy/inc/helpers/html.php on line 6