Cara Mudah Membuat CV Dengan Android – Halo Indonesian Blogger, Curriculum Vitae merupakan salah satu dokumen penting dan wajib Anda siapkan sebelum melamar pekerjaan. Curriculum Vitae ini berisi informasi detail tentang data diri Anda.
Seperti yang saya katakan sebelumnya bahwa dalam membuat surat lamaran kerja, Curriculum Vitae adalah salah satu hal wajib yang perlu Anda penuhi. yang Anda berikan pun tidak boleh yang biasa biasa saja, Anda harus memberikan CV terbaik Anda.
Kenapa harus Curriculum Vitae terbaik? Karena kualitas Curriculum Vitae Anda menentukan ketertarikan HRD. Curriculum Vitae ini berguna untuk memudahkan HRD dalam mengevaluasi kompetensi atau kemampuan Anda sebagai pelamar kerja.
Jadi gunakan Curriculum Vitae ini untuk menuliskan kemampuan dan kompetensi Anda.
Baca : Kesalahan Menulis Surat Lamaran Kerja Yang Harus Dihindari
Anda yang belum terbiasa membuat Curriculum Vitae mungkin akan mengalami kebingungan tentang hal apa saja yang harus ada di dalam CV dan bagaimana Cara Mudah Membuat CV hanya dengan menggunakan android? Berikut ini hal hal yang harus ada dalam CV Anda;
- Data Pribadi, seperti nama lengkap, tempat tanggal lahir, alamat, nomor telepon, email, dan jenis atau pekerjaan yang Anda minati.
- Pengalaman Kerja, Berikan keterangan tentang pengalaman atau posisi apa saja yang pernah Anda tempati sebelumnya. Jika Anda belum pernah bekerja, Anda bisa memasukan pengalaman magang Anda.
- Riwayat Pendidikan, Didalam CV juga Anda harus mencantumkan atau memberikan detail lengkap tentang pendidikan Anda. Semisal kuliah di Universitas mana dan apa gelar yang Anda dapat dari pendidikan Anda.
Oke, setelah kita tahu apa saja yang dibutuhkan, sekarang kita lanjut untuk bagaimana Cara Mudah Membuat CV dengan menggunakan aplikasi yang ada di Android secara gratis.
Cara Mudah Membuat CV Dengan Android
1. Install Aplikasinya
Hal pertama yang harus Anda lakukan adalah install aplikasi yang bernama “Resume Builder Free CV Maker Templates Format App” Silahkan lihat gambar dibawah ini untuk lebih jelasnya.
2. Jalankan Aplikasinya
Setelah Anda download aplikasinya, sekarang langsung di open saja dan tampilannya akan seperti gambar dibawah ini, langsung pilih create CV. Dalam aplikasi ini Anda tidak hanya dapat membuat CV tapi Anda juga dapat membuat surat pengantar.
Baca : Download Template Power Point Untuk Presentasi Gratis
3. Mulai Membuat CV
Setelah memilih buat CV maka tampilannya akan seperti dibawah ini. Silahkan isi semua data yang diperlukan, pastikan semua fitur Anda isi dengan lengkap dan jelas. Tidak perlu saya jelaskan satu persatu disini bagaimana cara mengisinya karena memang sangat simple.
Setelah semua terisi, silahkan lanjutkan dengan pilih “Generate Resume” dan ada 2 plihan muncul antara “Resume Template” dan juga “Creative Template” ini susia keinginan Anda saja. Lihat perbandingan antara keduanya dibawah ini
Jika Resume Template, maka tampilannya sederhana tanpa ada persentasi skill yang dimiliki. Tapi jika creative template Anda harus mengisi persentasi skill yang nanti akan ditampilkan pada resume. Saya sih lebih memilih creative template karena lebih menarik.
So, setelah semua selesai Anda isi, template nya sudah Anda pilih maka langkah terakhir adalah mendownloadnya. Ada 2 option lagi untuk proses download, opsi satu hanya berbentuk gambar dan opsi 2 berbentuk pdf, jadi sesuaikan kebutuhan Anda saja.
Baca : 5 Cara Menghasilkan Uang Untuk Anak Muda Yang Populer
Itulah dia Cara Mudah Membuat CV Dengan Aplikasi Android secara gratis, semoga dapat bermanfaat dan jika terdapat kesalahan atau kekurangan silahkan tambahkan dalam kolom komentar yang tersedia. Selamat melamar pekerjaan, saya doakan sukses selalu, terima kasih.