Jenis Media Internet Marketing – Beberapa tahun belakangan ini, perkembangan dunia internet semakin pesat dan membawa banyak sekali dampak atau manfaat untuk kehidupan manusia.
Sangat banyak sekali aktifiktas manusia yang terbantu dengan perkembangan teknologi, khususnya internet. JIka ingin belanja bisa pesan online, mau makan bisa pesan online juga.
Jika Anda adalah pelaku bisnis khususnya yang berbasis online, internet marketing atau pemasaran menggunakan media internet ini wajib untuk Anda ketahui. Karena akan memberikan dampak signifikan.
Sebelum itu, apakah Anda sudah tahu apa itu internet marketing? Bila belum, ini penjelasan singkatnya.
Apa Itu Internet Marketing?
Dari namanya kita bisa mengetahui bahwa Internet marketing merupakan sebuah strategi untuk memasarkan sebuah produk, bisnis, jasa dan lain sebagainya melalui media internet.
Baca juga: Peran Penting Website Company Profile untuk Bisnis di Internet
Mengapa harus internet?
Karena internet tidak memiliki batasan dalam hal promosi. Anda bisa mempromosikan bisnis, produk, atau apapun yang Anda jual tanpa ada batasan wilayah dan tanpa ada batasan waktu.
Ambil contoh, jika Anda memiliki sebuah website. Maka siapa saja bisa akses website Anda tidak ada batasan wilayah seperti kota bahkan negara. Website juga bisa diakses 24 jam.
Jenis Media Internet Marketing
Lalu apa saja jenis-jenis media yang digunakan untuk melakukan internet marketing?
1. Facebook Marketing
Facebook merupakan salah satu sosial media dengan pengguna paling aktif di dunia saat ini. Tak heran jika Facebook menjadi tempat paling menjanjikan untuk memasarkan produk.
Baca juga: Kesalahan Dalam Social Media Marketing yang Sering Terjadi
Anda bisa membuat fan page Facebook dengan konten yang menarik untuk meningkatkan branding dan awareness bisnis Anda, sehingga volume penjualan juga bisa meningkat.
Selain itu, Anda dapat menggunakan Iklan Facebook untuk menjangkau lebih banyak orang, karena Anda juga dapat menentukan target pasar berdasarkan produk yang Anda jual.
2. Content Marketing
Jenis media internet marketing berikutnya adalah content. Ada sebuah istilah internet yang berbunyi “Content is King”. Anda tidak perlu menggunakan cara tradisional untuk beriklan secara publik.
Ambil pengalaman pribadi Anda sebagai contoh. Saat Anda menonton TV, kemudian melihat iklan, Anda pasti tidak akan menyukainya dan kemudian beralih ke saluran TV lain.
Hal serupa juga terjadi di internet marketing. Orang-orang cenderung sedikit abai terhadap iklan yang menurut mereka tidak sesuai dengan minatnya.
Solusi masalah ini adalah dengan content marketing. Karena Anda tidak akan menjual langsung produk Anda atau hard selling.
Tetapi menjual nilai manfaat dan kegunaan produk Anda dengan cara menyajikannya dalam bentuk artikel, audio, video, dan presentasi.
3. Website Marketing
Website merupakan salah satu cara paling baik untuk penerapan internet marketing. Karena website dapat online 24 jam dan tidak ada batas wilayah.
Dengan kata lain, website dapat membantu bisnis Anda untuk meningkatkan branding. Selain itu, sudah pasti akan membantu Anda meningkatkan penjualan produk yang Anda miliki.
Jika Anda tidak mengerti bagaimana cara membuat website, tidak perlu khawatir. Ada jasa pembuatan website yang bisa membantu Anda untuk memiliki website.
Salah satu yang saya rekomendasikan jika Anda ingin membuat website, landing page, ataupun web lainnya adalah IDBlog Media.
4. SEO Marketing
Search Engine Optimization adalah teknik pemasaran di mana Anda dapat meningkatkan ranking sebuah website untuk bisa tampil dihalaman pertama google.
Baca juga: Pengaruh SEO Untuk Meningkatkan Omset Bisnis Online
Jika website Anda berada dihalaman pertama di hasil penelusuran, maka peluang untuk mendapatkan pengunjung juga semakin besar.
Pengunjung atau traffic inilah yang bisa menjadi pintu utama agar banyak orang-orang yang mengetahui bisnis Anda. Bahkan Anda dapat merubah traffic ini menjadi pelanggan yang loyal.
SEO sebenarnya cukup rumit dan bukanlah ilmu pasti. Namun, ada 3 hal utama yang membangunnya yaitu keyword research, SEO off-page dan juga on-page.
5. YouTube Marketing
Jenis media internet yang bisa Anda gunakan yang terakhir dalam list ini adalah YouTube. Situs ini menjadi situs berbagi video yang paling banyak dikunjungi.
Untuk melakukan internet marketing di YouTube, caranya sangat mudah. Anda hanya perlu membuat channel YouTube yang berisikan video-video review produk Anda, seputar bisnis Anda, manfaat produk, dan sebagainya.
Baca juga: Cara Menjadi YouTuber Pemula Modal HP
Untuk mendapatkan penonton pertama Anda, sebaiknya share video yang Anda upload tadi ke media sosial seperti facebook, instagram, ataupun ajak teman bahkan keluarga Anda untuk menonton.
Penutup
Demikian beberapa jenis media internet marketing yang bisa Anda coba pelajari dan terapkan. Jika Anda mendapatkan pengetahuan baru setelah membaca ini, silahkan share agar lebih banyak yang mengetahuinya.