Beranda » Tekno » Aplikasi Wajib untuk Mahasiswa Agar Kuliah Lebih Lancar

Aplikasi Wajib untuk Mahasiswa Agar Kuliah Lebih Lancar

Aplikasi Wajib untuk Mahasiswa – Halo semuanya, saat ini bukan lagi zamannya dimana mahasiswa mengerjakan segala tugas, mencatat materi dan lain sebagainya secara manual.

Aplikasi Wajib untuk Mahasiswa

Meskipun sebagian besar siswa masih mengandalkan laptop, tapi ada lho aplikasi smartphone yang dapat membantu Anda untuk menyelesaikan semua tugas menjadi lebih mudah dan lebih fleksibel.

Salah satu kelebihan menggunakan smartphone adalah Anda tidak perlu lagi repot atau membawa tas berat yang berisikan laptop. Karena semua tugas bisa Anda lakukan menggunakan smartphone.

Lalu apa saja aplikasi wajib untuk mahasiswa yang bisa Anda install secara gratis di playstore ataupun apps store, berikut ini daftarnya.

Aplikasi Wajib untuk Mahasiswa

1. WPS Office – Word, Docs, PDF, Note, Slide and Sheet

Aplikasi yang pertama adalah WPS Office, karena aplikasi ini terbilang cukup ringkas yaitu hanya berukuran sekitar 37MB yang tentu saja tidak akan memberatkan smartphone Anda.

Keunggulan dari WPS Office adalah mampu mengintegrasikan semua fungsi pengolahan kata seperti word, PDF, presentation, spreadsheet, memo, dan scanner dalam satu aplikasi.

Dengan banyaknya pengolahan kata yang didukung tentu akan sangat membantu Anda untuk menyelesaikan tugas dari dosen yang biasanya berbentuk word, excel, ataupun powerpoint.

Baca juga: Mencari Jurnal Ilmiah Untuk Skripsi, Mudah dan Gratis!

Dengan aplikasi ini, Anda dapat membuat dokumen baru, edit file, mengkonversi file dokumen menjadi pdf, dll. Anda juga dapat langsung mengirimnya melalui gmail, WA, dan sebagainya.

2. Google Drive

Jika biasanya Anda menyimpan file tugas kuliah, foto, dll di memori internal smartphone Anda, sebaiknya pindahkan ke google drive agar jika tidak sengaja terhapus maka Anda memiliki backupnya.

Dengan Google Drive, Anda juga dapat dengan mudah berbagi file dengan siapa pun. Misalnya, di antara guru dan siswa, antara teman, dll.

Bagi Anda yang tidak memiliki aplikasi google drive ini atau menghapusnya secara tidak sengaja, Anda bisa unduh dari Google Play store untuk pengguna Android atau App Store untuk pengguna iOS.

Untuk akun google drive yang free, Anda diberikan kapasitas sebesar 15GB. Namun, jika Anda membutuhkan space yang lebih besar, Anda bisa membeli goole drive unlimited.

3. Email

Setiap pembelian smartphone biasanya sudah dilengkapi dengan aplikasi email baik itu bawaan developer ataupun aplikasi seperti gmail. Jadi sebaiknya Anda login ke email Anda agar tidak terlewat pesan yang masuk.

Baca juga: Aplikasi untuk Membuat CV di Android

Email merupakan aplikasi wajib untuk mahasiswa karena biasanya ada dosen yang menerapkan pengumpulan tugas dengan megirim file tugasnya melalui email. Selain itu, informasi kampus juga biasanya dikirim melalui email.

4. Evernote

Tak jarang kita menjumpai ada mahasiswa yang memang malas untuk menulis catatan seputar materi yang disampaikan oleh dosen. Bahkan ada saja mahasiswa yang terlampau malas untuk membawa buku catatan dan alat tulis.

Namun, bagi Anda yang malas membawa buku catatan tidak perlu takut ketinggalan materi, karena Anda dapat menggunakan evernote untuk mencatat materi pembelajaran dari dosen Anda.

Aplikasi wajib untuk mahasiswa satu ini memang memiliki fitur yang menarik, diantaranya adalah Anda dapat memasukan catatan yang diketik atau scan catatan tulisan tangan. gambar, audio, halaman web, dan sebagainya.

Dengan menggunakan evernote, maka semua tugas Anda akan bersama Anda kemana saja. Jadi terasa seperti buku catatan yang berjalan, dan Anda juga dapat membagikan file Anda secara langsung.

5. Todoist: To-Do List, Tasks and Reminders

Bagi Anda yang memiliki banyak kegiatan kuliah dan masih bingung atau keteteran dalam mengatur jadwal, Anda bisa percayakan semua jadwal Anda pada Todoist sehingga dihindarkan dari terlambat.

Baca juga: Tips Menghemat Pengeluaran Bulanan Agar Tidak Boros

Manfaat dari Todoist ini juga sangat banyak, berikut ini beberapanya.

Dengan menggunakan Todoist, Anda dapat mengabadikan atau mencatat semua apa yang dosen Anda terangkan ataupun apa yang sedang Anda pikirkan dengan sangat mudah.

Anda dapat mengatur tenggat waktu dengan menggunakan aplikasi ini. Selain itu juga dapat menjadi alarm pengingat jatuh tempo Anda. Sehingga meminimalisir Anda lupa untuk mengerjakan tugas kuliah.

Aplikasi wajib untuk mahasiswa ini telah menjadi aplikasi pengingat waktu atau organizer terbaik, yang berarti aplikasi ini dapat digunakan untuk pengguna Android dan iOS.

6. IPusnas

Aplikasi wajib untuk mahasiswa berikutnya adalah IPusnan. Karena biasanya setiap kampus dilengkapi dengan fasilitas perpustakaan dengan menyediakan banyak buku yang dibutuhkan siswa sesuai dengan spesialisasi mereka.

Namun, pada kenyataannya, buku-buku saat ini masih belum memenuhi pengetahuan yang dibutuhkan siswa.

Ini tentu saja berarti bahwa sebagian besar siswa harus mencari sumber daya lain di Internet atau mengunjungi perpustakaan kampus lain atau juga ke perpustakaan umum.

Untuk menghindari pemborosan waktu dalam perjalanan, Anda dapat menggunakan aplikasi IPusnas, yang merupakan aplikasi Perpustakaan Nasional Republik Indonesia. Semua buku di perpustakaan ini dapat dinikmati online dan offline.

Dalam aplikasi perpustakaan digital ini tidak hanya memenuhi pengetahuan Anda, Anda juga dapat membuat rekomendasi untuk buku yang sedang dibaca untuk mendapatkan teman yang dapat bertukar informasi tentang buku.

7. Oxford Dictionary

Jangan hanya mengandalkan Google Translate, jadi Anda bisa fasih berbahasa Inggris. Coba unduh kamus Oxford dari Play Store atau App Store.

Tidak seperti kamus bahasa Inggris umum, kamus Oxford dilengkapi dengan sinonim untuk kosakata bahasa Inggris yang Anda cari.

Baca juga: Tips Menjawab Pertanyaan Saat Sidang Skripsi dengan Baik

Selain itu, aplikasi ini juga menyediakan deskripsi contoh kosa kata dan pengucapan untuk kata-kata nyata.

Penutup

Itulah dia beberapa aplikasi wajib untuk mahasiswa yang sangat bermanfaat untuk Anda baik dalam mengerjakan tugas, mencatat, mengirim file, dan lain sebagainya. Jadi, mana aplikasi yang sudah Anda download?.

Bagikan Artikel: